Vertical Grip Meike for Sony A200/300/350

VG Meike
VG Meike

Setelah memiliki sony A300 langkah selanjutnya yaitu membeli Vertical Grip. Biar terlihat gagah dan bisa memakai 2 batere. Untuk vertical grip merk Sony harganya cukup mahal. 2nd mulai dari 1 juta lebih. Akhirnya saya memberanikan diri untuk membeli Vertical Grip 3rd party. Merk yang direkomendasikan di forum Alpharian yaitu Meike. Karena build quality dari Meike ini sangatlah bagus. Bahkan hampir mirip dengan Vertical Grip merk Sony. Saya mendapatkan Vertical Grip Meike ini dari ebay dengan harga kurang dari separuh dari Vertical Grip 2nd merk Sony.

Beberapa kelebihan dari Vertical Grip ini menurut saya yaitu:

  • Harga murah meriah
  • Build quality mantap
  • Tampilan dari Sony Alpha A300 saya menjadi lebih keren
  • Batere lebih tahan lama, sehingga bisa mengambil gambar sebanyak-banyaknya.

Kekurangannya menurut saya:

  • tombol shutter lebih keras daripada tombol shutter milik sony.
  • Kamera menjadi lebih berat.

Setelah dipasang pada Sony Alpha A300 saya menjadi seperti ini:

Lebih mantap kan?

 

,,,,,

Comments

Tinggalkan Balasan ke imcw Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.